May 28, 2023

EC

Belajar terus, pastikan selalu merasa haus

Miliki Hunian Nyaman di Wisata Bukit Mas

2 min read

pexels.com

Setiap orang pasti mendambakan memiliki rumah idamannya masing-masing. Bahkan tidak jarang beberapa orang mendesain rumah impiannya sendiri. Akan tetapi, kini hal tersebut jarang dilakukan karena membutuhkan biaya yang besar untuk membangun rumah yang diinginkan. Tentu saja tidak semua orang memiliki bujet yang sebesar itu.

Oleh karena itu, kini telah banyak bermunculan tempat tinggal siap huni dengan harga bervariasi yang bisa Anda pilih. Adapun pilihannya antara lain kompleks perumahan, apartemen, dan juga rumah susun. Anda dapat memilihnya sesuai dengan bujet yang dimiliki serta kebutuhan Anda beserta keluarga.

Jika Anda adalah tipikal orang yang sangat mengutamakan kenyamanan dan keamanan, maka mempunyai hunian di Wisata Bukit Mas adalah pilihan yang cocok. Dengan konsep hunian bergaya Eropa, Anda dijamin akan merasa betah jika tinggal di kompleks perumahan ini. Hingga saat ini pihak pengelola telah berhasil menjual lebih dari 1000 unit rumah.

Selain menjadi kompleks perumahan, Wisata Bukit Mas juga bisa dijadikan sebagai destinasi wisata. Hal ini karena terdapat bangunan-bangunan bergaya Yunani yang sangat kental. Selain itu, Anda juga akan menemukan berbagai patung dewa-dewi di sekitaran Wisata Bukit Mas ini. Bahkan di dalamnya terdapat Colloseum yang terbuka untuk umum.

Colloseum ini juga mempunyai kolam renang yang bisa dikunjungi oleh siapa saja. Tidak hanya kolam renang, terdapat pula tempat kebugaran dan playground yang bisa Anda nikmati seluruh fasilitasnya. Meskipun memiliki banyak patung dan gedung-gedung khas Yunani, namun pihak pengelola tetap mengutaman kenyamanan yang mengusung ruang terbuka hijau.

Jadi, walaupun letaknya berada di perkotaan, Anda akan tetap mendapatkan suasana yang asri serta udara yang segar karena banyak jenis pepohonan yang ditanam di sepanjang area Wisata Bukit Mas ini. Siapa saja yang mempunyai hunian di tempat ini akan merasakan sensasi berlibur setiap harinya. Dimulai dari pintu gerbang hingga sampai ke rumah Anda.

Oleh karena itu, tidak heran jika kompleks perumahan ini sangat diminati oleh banyak orang. Bahkan kini jumlah properti yang tersedia semakin berkurang jumlahnya karena telah laku dijual.

 

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.