October 2, 2023

EC

Belajar terus, pastikan selalu merasa haus

Apakah yang Dimaksud Dengan Wirausaha

2 min read

pexels.com

Dalam beberapa tahun ini tentu anda semakin sering mendengar kata wirausaha. Hal ini dikarenakan dalam beberapa tahun terakhir pemerintah menggalakan program agar jumlah wirausaha semakin banyak. Diharapkan dengan banyaknya wirausaha yang muncul maka akan terdapat lowongan pekerjaan yang lebih banyak.

Ini akan membuat banyak pengangguran yang akan berkurang. lalu apakah yang dimaksud dengan wirausaha? Wirausaha merupakan orang yang membuat usaha, baik dilakukan dan untuk dirinya sendiri maupun dilakukan bersama orang lain.

Wirausaha dan Ciri cirinya

Wirausaha tentu tidak terikat pada satu bidang saja. Karena dalam bidang apapun bisa menjadi wirausaha selama mereka mampu melakukannya. Banyak yang beranggapan bahwa wirausaha merupakan salah satu faktor penggerak ekonomi ini dikarenakan mereka adalah orang perrama yang membuat proses usaha berjalan. Karena adanya wirausaha tentu juga akan ada peminat barang dan jasa yang ditawarkan. Bahkan ada juga pegawai yang bekerja di seorang wirausaha tersebut. seorang wirausaha biasanya memiliki ciri ciri yang mirip antara satu dengan lainnya.

  1. Memiliki Visi dan Misi

Yang pertama adalah menemukan tujuan pada masa depan. Pegiat wirausaha biasanya mempuni visi dan misi untuk masa depan. Mereka mempunyai target untuk diri sendiri yang harus diraih di masa depan.

  1. Tidak Konsumptif

Lalu ciri yang kedua adalah tidak konsumtif. Seorang wirausaha memang lekat kaitannya dengan tidak konsumtif, ini dikarenakan mereka sebagai pelaku utama biasanya menjadi produsen jadi ini tentu sangat berlawanan dengan sikap konsumtif.

  1. Siap Menerima Resiko

Lalu ciri yang ketiga adalah siap menerima resiko. Siap menerima resiko bukan berarti nekat dan mengambil keputusan secara gegabah. Menjadi wirusaha memang penuh resiko dikarenakan keadaan yang sulit untuk diprediksi. Untuk itu seorang wirusaha harus siap menerima resiko.

  1. Selalu Menganalisa

Ciri selanjutnya adalah bisa menganalisa dengan tepat. Memang tidak semua wirausaha bisa langsung melakukan analisa dengan tepat. Namun seiring dengan waktu, maka mereka akan mempunyai pengalaman dan bisa menganalisa hal dengan tepat. Ini berkaitan dengan produk yang mereka tawarkan. Baik barang maupun jasa harus di analisa dengan cepat jika ingin laris dibeli konsumen. Contohnya harus menentukan segmen pembeli, harga yang sesuai, dan juga lokasi usaha yang tepat.

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.